Senin, 04 Maret 2013

KAPASITORK MIKA DAN SILVER MIKA


Kapasitor Mika
Kapasitor mika dibuat dengan menggunakan mika sebagai bahan dielektriknya. Kapasitor Mika adalah komponen yang lahir sejak generasi pertama dari kapasitor yaitu awal abad ke 20 namun sekarang tidak digunakan lagi.

Kapasitor mika terdiri dari lembaran mika dan foil tembaga yang saling dijepit. Kapasitor mika jenis ini memiliki nilai toleransi dan stabilitas yang buruk karena permukaan dari mika yang tidak terlalu datar dan Halus.

Kapasitor Silver Mika
Kapasitor Silver mika menggunakan mika sebagai dielektrik dan lembaran mika dilapisi logam perak pada kedua sisinya. Kaena kapasitor mika sudah tidak diproduksi lagi, maka terkadang kapasitor silver mika disebut kapasitor mika saja.

Kapasitor silver mika masih banyak dipakai sampai sekarang karena keandalannya yang tinggi di samping memiliki sifat yang stabil dan toleransi nya rendah. Meskipun kapasitor silver mika saat ini tidak banyak digunakan lagi,  namun mereka masih tersedia dan digunakan dalam berbagai aplikasi di mana sifat-sifat khusus mereka dibutuhkan.

Kapasitor mika mempunyai tingkat kestabilan yang bagus, karena temperatur koefisiennya rendah. Karena frekuensi karakteristiknya sangat bagus, biasanya kapasitor ini digunakan untuk rangkaian resonansi, filter untuk frekuensi tinggi dan rangkaian yang menggunakan tegangan tinggi misalnya: radio pemancar yang menggunakan tabung transistor.

Meskipun saat ini jarang digunakan tetapi kapasitor silver mika tetap dibutuhkan terutama untuk rangkaian dimana kestabilan yang tinggi adalah penting dan rugi daya rendah dibutuhkan.

Alasan utama jarang digunakannya kapasitor silver mika adalah karena konstruksi dari kapasitor tersebut yang menyebabkan harganya mahal dibandingkan kapasitor jenis lain.

Kapasitor mika memiliki nilai kapasitansi pada umumnya dibuat berkisar antara 50 sampai 10.000pF.

Sifat dasar dari kapasitor silver mika dapat diringkas sebagai berikut :
- Akurasi Tinggi ; Kapasitor Silver mika mempunyai nilai toleransi hingga +/- 1%. Jauh lebih baik dari kapasitor lain yang ada hingga saat ini.
- Koefisien Temperatur; Jauh lebih baik dari kapasitor jenis lain. Normalnya positif antara 35 hingga 75 ppm/C dengan nilai rata-rata + 50 ppm/C
- Rentang nilai kapasitansi;  dari beberapa picofarad hingga 2 atau 3 ribu picofarad
- Variasi perubahan kapasitansi rendah terhadap perubahan tegangan;
- Nilai Q yang tinggi; Kapasitor silver mika memiliki nilai Q yang tinggi dan kebalikannya memiliki faktor daya rendah. Keduanya tergantung kepada frekuency.

Konstruksi Kapasitor Silver Mika
Kapasitor silver mika Saat ini elektroda perak langsung dilapiskan ke dielektrik Mika, meskipun asalnya lembaran tipis dari foil perak di tempatkan di antara dielektrik mika.
Untuk mendapatkan nilai kapasitansi yang diinginkan maka beberapa lapisan lagi digunakan. Kawat penghubung ditambahkan lalu keseluruhan kapasitor silver mika di rangkai dan dibungkus kapsul untuk perlindungan.

Saat ini pembungkus kapsul dari keramik digunakan, meskipun pada awalnya digunakan pembungkus kapsul dari lilin. Dengan pembungkus lilin baik untuk mencegah kelembaban, namun jika suhu meningkat lilin tersebut dapat meleleh.

Contoh Kapasitor Silver Mika

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

ucx','_assdop');